Motor Harley Davidson Klasik Ini Menjadi Motor Termahal di Dunia Lho!

by - 16.34


Sebuah motor yang bermerk Harley Davidson tentunya sudah mendunia, bahkan mempunyai prestise sendiri bagi kamu yang memilikinya. Tapi tahukah kalian dari motor tua yang dibuat dari pabrikan Harley ini terjual dengan nilai yang mahal hingga saat ini?

Terjualnya sebuah motor Harley yang berumur 103 tahun dengan harga Rp87 miliar benar-benar membuat kita melongo. Nilai itu membuat motor antik Harley-Davidson ini menjadi yang termahal di dunia. Pada waktu itu di balai lelang Mecum Auctions di Las Vegas melelang motor tersebut pada 9-11 Januari 2014, memang sudah 4 tahun yang lalu namun sebuah kendaraan Harley-Davidson 7D Twin buatan tahun 1911 yang dilepas tahun berikutnya dengan kode pemasaran #1910A dan memiliki julukan ‘The Silent Gray Fellow’ memecahkan rekor dunia, dengan motor yang sangat mahal sekali.



Motor klasik dari Harley-Davidson 7D Twin memiliki dimensi panjang 1.440 mm dengan bobot 134 kg. Ketika dilelang, memang motor ini dalam kondisi asli tanpa modifikasi sehingga tidak menghilangkan estetika antik kendaraan ini. Motor inipun masih dalam keadaan sempurna maka wajar saja bila dijual dengan harga yang sangat mahal.

Buat kalian yang ingin merasakan sensasi motor Harley tentunya di Indonesia sendiri sudah banyak penggunanya, bahkan motor dengan karakter touring yang khas dengan kawasan Amerika memang cocok untuk kalian yang suka bepergian jauh.


You May Also Like

0 komentar