Keren! Seniman Asal Indonesia Ini Memberikan Wayang Berbentuk Avengers
Benedict Cumberbatch, Joe Russo dan Karen Gillan pada Senin (16/4) kemarin sedang ada event spesial 'Avengers: Infinity War' di Marina Bay Sands, Singapura. Sebelum acara puncak dimulai malam hari waktu setempat, mereka menyempatkan diri untuk "menghadiri" press conference digital pertama di Indonesia. Pemeran Doctor Strange, Nebula dan sutradara film 'Avengers: Infinity War' tampak santai namun antusias menjawab pertanyaan-pertanyaan dari awak media di Indonesia. Press conference digital ini bertempat di XXI Plaza Senayan, Jakarta Pusat, selama kurang lebih setengah jam.
Mendengarkan penuturan mereka tentang film yang akan tayang di bioskop Indonesia mulai 25 April 2018 itu memang menarik dan seru. Apalagi ketiganya menjawab dengan serius dan fun. Tapi yang nggak kalah seru sekaligus membanggakan adalah momen ketika Is Yuniarto, seorang seniman komik asal Indonesia, menyerahkan karya terbarunya buat Benedict, Joe, dan Karen.
Is Yuniarto sebelumnya dikenal sebagai seniman yang doyan menyulap karakter superhero ke dalam medium wayang kulit. Nah di kesempatan kali ini, dia digaet oleh Marvel Indonesia untuk membuat wayang kulit dari karakter-karakter yang ada di film 'Avengers: Infinity War'. Benedict, Joe dan Karen tampak terkejut melihat karya Is Yuniarto yang beruntung juga bisa bertemu dengan mereka di Singapura kemarin.
Joe Russo sebagai sutradara film tersebut diberikan poster 'Avengers: Infinity War' dalam bentuk yang berbeda. Semua karakter superhero Marvel Cinematic Universe yang ada di poster resmi disulap Is ke dalam bentuk wayang kulit. Yap! Thanos, Spider-Man, Iron Man, Captain America, hingga Hulk tampil dalam bentuk yang berbeda: wayang kulit penuh warna. Sementara untuk Benedict Cumberbatch dan Karen Gillan diberikan wayang kulit versi karakter mereka masing-masing yakni Doctor Strange dari film yang sama dan Nebula dari film 'Guardian of the Galaxy'.
0 komentar