Fakta Mengejutkan di Balik Lucunya Boneka Karet Bebek

by - 17.06


Semuanya pasti tidak asing dengan mainan bebek karet warna kuning.
Mainan yang biasa digunakan oleh anak-anak saat mereka mandi.
Ternyata ada rahasia mengerikan di balik bebek karet tersebut.

Bebek karet menjadi sarang nyaman bagi kuman.
Hal tersebut disampaikan oleh para peneliti dari Swiss dan Amerika.
Bakteri tersebut keluar di air saat bebek yang basah diperah, sehingga bakteri patogen keluar.
Selain bakteri patogen, legionella dan Pseudomonas aeruginosa juga ditemukan.

Ketiga bakteri tersebut sering ditemukan saat ada kasus infeksi pada manusia
Penelitian oleh Institut Ilmu Pengetahuan dan Teknologi Perairan Swiss, ETH Zurich dan Universitas Illinois diterbitkan Selasa dalam jurnal Biofilms and Microbiomes jika ada jutaan sel yang terkandung pada mainan tersebut.



Tepatnya, 75 juta sel per sentimeter persegi dari berbagai jamur dan kotoran yang menempel pada itik.
Bakteri yang menempel tersebut bisa menyebabkan infeksi mata, telinga, dan usus kata peneliti.

Namun ada juga bakteri yang bisa menambah kekebalan tubuh anak-anak.
Para ilmuwan kemudian mencari tahu bagaiaman cara mencegah bakteri tersebut beranak semakin banyak.
Penggunaan polimer yang berkualitas bisa mencegah bakteri untuk menempel di mainan bebek karet tersebut.

Informasi ini tentunya layak untuk diperhatikan, apalagi bagi orangtua.
Pasalnya, mainan bebek karet selalu berkaitan dengan anak-anak yang masih rentan terhadap penyakit.


You May Also Like

0 komentar