Viral! Trend 'Roti Kotor' yang Sedang Digandrungi Cewek Kekinian

by - 16.13


Akhir-akhir ini di beberapa medsos sedang viral nih, banyak kaum muda yang memamerkan roti cokelat dengan bentuk yang aneh,
bahkan mereka juga memposting bagaimana muka mereka pada belepotan oleh roti tersebut.

Parahnya lagi, saking lagi trending banget roti ini disana, sampai-sampai mereka harus rela ngantri cukup panjang di kondisi cuaca yang sangat dingin, cuma untuk mendapatkan roti cokelat tersebut.

Mereka yang lagi berjalan-jalan di sekitar pusat kota Shanghai atau Sanlitun Beijing baru-baru ini mungkin akan memperhatikan antrean panjang orang-orang di depan berbagai toko roti dan kedai teh,
mereka bertanya-tanya apa yang begitu istimewa tentang teh atau roti tersebut.

Tapi itu bukan teh dan sandwich yang ditunggu orang-orang dalam kondisi dingin dan membeku,
yang mereka tunggu adalah makanan roti cokelat, yang dinamakan "Zang zang bao",secara harfiah berarti "roti kotor kotor". Roti ini telah menjadi kegemaran di medsos China selama beberapa bulan terakhir.



Nama "Roti Kotor" ini berasal dari fakta bahwa itu benar-benar terlihat kotor dan itu hampir mustahil untuk memakan camilan tanpa menjadi berantakan.
komposisi roti tersebut adalah cokelat, krim, dan bubuk coklat dalam jumlah besar,
orang-orang yang makan roti ini akan berakhir dengan seluruh noda coklat yang merupakan salah satu alasan utama yang memicu kegilaan online dan menjadi sebuah tren.



Ratusan orang,khususnya wanita muda baru-baru ini memposting foto mereka sendiri di lagi makan roti tersebut dan kemudian memperlihatkan tangan dan mulut yang dilapisi cokelat,
Ya intinya memamerkan wajah mereka yang tertutup cokelat adalah cara lain untuk menjadi 'lucu' dan eksis.


You May Also Like

0 komentar